BPBD KOTA GORONTALO LAKUKAN PENYEDOTAN GENANGAN AIR DI KOMPLEKS SPBU HB JASSIN

GORONTALO683 Dilihat

Laporan : Ati Modjo (JMSI), Editor : Mahmud Marhaba

KOTA GORONTALO [KP] – Dampak hujan yang berkepanjangan membuat banjir di beberapa tempat di wilayah Kota Gorontalo. Demikian juga daerah yang berada di kompleks SPBU HB Jassin Kota Gorontalo. Tempat ini, pasca Idul Adha 1441 H mulai digenangi air. 6 hari terakhir ini, genangan itu makin tinggi hingga menutupi badan jalan yang mengakibatkan terjadinya kemacetan.

Kondisi ini membuat pemerintah Kota Gorontalo melalui BPBD turun tangan dengan mengerahkan 5 buah mesin Alkon untuk menyedot genangan air untuk dialihak ke tempat lain.  Disamping lokasi memiliki dataran rendah, beberapa drainase tersumbat dan tidak berfungsi.

Kepala BPBDKota Gorontalo, Abubakar Luwiti melalui Sekretaris BNBP, Hendri Ticoalu mengatakan jika pekerjaan penyedotan ini dilakukan Rabu (05/08/2020) sejak pukul 17.00 Wita.  5 buah mesin Alkon yang dikerahkan untuk melakukan penyedotan air bekerja secara maksimal ditambah 2 buah mesin Alkon dari kelurahan Wumialo yang dijalankan oleh kelompok pemuda Anak Macan kelurahan Dulalowo Kota Tengah binaan Wakil Ketua DPR RI, Rachmat Gobel.

Banjir juga menghambat akses jalan masuk ke kantor redaksi kabarpublik.id dan postingnews.id yang juga merupakan kantor Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) provinsi Gorontalo.

Hingga berita ini diturunkan pukul 02.00 Wita, pekerjaan penyedotan genangan air masih tetap dilakukan. Pihak BNBP berharap dengan penyedotan yang dilakukan bisa mengurangi genangan air diwilayah tersebut dan berharap hujan tidak turun.#[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar