Laporan : Sujono / Editor : YR
GORONTALO [kabarpublik.id] – Wakil Bupati Gorontalo Hendra Hemeto menghadiri acara Molondale yang dilaksanakan di Desa Prima, Kecamatan Asparaga, Selasa (30/11/2021). Kehadiran Hendra Hemeto pada kegiatan adat dalam rangka menyambut Camat Asparaga tersebut disambut pemerintah kecamatan, pemerintah desa Prima, masyarakat, serta tokoh adat setempat.
Saat menyampaikan sambutan, Hendra menyinggung seputar tugas dan tanggung jawab yang hari ini tengah ia emban bersama bupati Nelson Pomalingo.
Kepada warga Asparaga politisi Golkar ini pun mengaku bahwa tugas dari seorang bupati dan wakil bupati setelah terpilih adalah melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya. Amanah inilah yang selalu ia kedepankan di dalam menjalankan rutinitas selaku wakil bupati.
“Olehnya saya selalu menyampaikan kepada masyarakat, kepada aparat, ASN, saya bilang kita dipilih oleh masyarakat ini bukan minta untuk dilayani, tetapi bagaimana kita bisa melayani masyarakat semaksimal mungkin,” ujar Wabup Hendra Hemeto.
Lebih lanjut Hendra menyebut bahwa dirinya selalu mengingat tagline “Dua Kali Lebih Baik” yang diusung bersama Nelson Pomalingo dalam membangun Kabupaten Gorontalo. Tagline tersebut sejatinya menjadi kompas pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Makanya, para kepala desa, camat, tidak usah resmi resmi, pokoknya kalau nomor saya ada, cukup sampaikan, ini pak Wabup kami dari desa ini atau dari camat atau dari masyarakat. Sebisa mungkin akan saya layani selama ada kesempatan dan jamnya tidak bertabrakan dengan agenda lain,” tuturnya Hendra.
Di kesempatan itu Hendra juga menampung berbagai aspirasi serta keluhan-keluhan yang disampaikan masyarakat Asparaga, tentang rencana pembangunan khususnya di bidang infrastruktur.
“Saya punya pemikiran kedepan untuk program pemerintah kabupaten Gorontalo dalam hal pembangunan infrastruktur akan saya usulkan nanti insya Allah saya lebih memprioritaskan jalan jalan yang ada di desa. Apalagi yang ada hasil pertanian di sana. Agar supaya pemerataan itu bisa terjadi,” katanya. #[KP]
Komentar