MOMENTUM HUT RI, BUPATI DARWIS HIMBAU MASYARAKAT DOAKAN PAHLAWAN BANGSA

BOALEMO310 Dilihat

Laporan : Nurman Ismail (JMSI), Editor : Mahmud Marhaba

BOALEMO [KP] – Disadari bahwa kemerdekaan Indonesia diperoleh melalui perjuangan yang amat sulit dan panjang. Bupati Darwis Moridu menyampaikan penghargaannya yang sebesar besarnya atas jasa para pahlawan yang telah membebaskan bangsa Indonesia dari cekraman maut para penjajah.

Hal ini disampaikan saat diwawancarai oleh awak media usai mengikuti upacara HUT kemerdekaan RI Ke – 75 yang dilaksanakan dilapangan Alun alun Tilamuta, Senin (17/08/2020)

Sehingganya untuk mewarnai peringatan hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang setiap tahun dilaksanakan, Bupati Darwis Moridu mengajak kepada seluruh lapisan masyatakat Boalemo agar selalu mendoakan para pahlawan pejuang bangsa yang sudah tiada.

“Mari kita bersama dan masyarakat mengenang jasa arwah para pahlawan, mendoakan agar mereka yang memperjuangkan kemerdekaan bisa mendapat sorganya Allah SWT,” tutur Bupati Boalemo.#[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar