Sekwan Bonebol Laksanakan Penandatanganan Kontrak Bersama ASN

BONEBOL, GORONTALO486 Dilihat

Laporan : Ifan S. Saluki
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Sekretariat Dewan Kabupaten Bone Bolango  melaksanakan Penandatanganan Kontrak Kinerja bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekwan Bonebol, Kamis (03/02/2022).

Kepada media, Sekertaris Dewan Meri S. Ngadju mengatakan, penandatangan itu merupakan bagian dari Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai ASN.

“Oleh sebab itu, seluruh ASN yang ada di Sekwan ini wajib melakukan penandatanganan perjanjian kinerja tersebut,” ungkap Sekwan Meri.

Kedepan, dengan adanya penandatangan ini, Meri berharap bisa menjadi penyemangat bagi ASN dalam menjalankan tugas sesuai tupoksinya masing-masing.

“Semoga ini menjadi penyemangat bagi ASN dalam menjalani tugas dan tanggung jawab mereka di lingkup kantor DPRD Bone Bolango,” tandasnya #[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar