Harapan Hendra di Usia ke 49 Tahun: Insya Allah Lebih Dekat Dengan Rakyat

BERITA503 Dilihat

Laporan : Sujono / Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Di hari ulang tahunnya yang ke 49 tahun wakil bupati Gorontalo Hendra Hemeto merayakan dengan mengadakan syukuran di rumah jabatannya, Rabu (5/12/2022). Ada sesuatu yang spesial di hari bahagianya tersebut sebab bersamaan dengan selesainya ujian tesis untuk gelar Magister Sains (M.Si), yang diikutinya pada Rabu siang kemarin.

Perayaan hari ulang tahun yang berlangsung di rumah jabatan wakil bupati selepas Isya itu dihadiri sejumlah tamu penting. Beberapa pejabat teras Pemkab Gorontalo, rekan politik dari partai Golkar, hingga para lurah serta kepala desa.

Hendra dalam kesempatan itu mengatakan bahwa menjalin kedekatan dengan seluruh pihak terutama masyarakat adalah cita-cita utama setelah dilantik menjadi wakil bupati mendampingi Nelson Pomalingo. Meskipun banyak tantangan yang harus dihadapi, terutama pascah pandemi Covid 19, namun tak ada kata putus asa demi pengabdian kepada daerah tercinta.

Ia mengaku ada rasa bahagia yang tak sanggup diucapkan dengan kata-kata karena moment tersebut dihadiri oleh seluruh keluarga dan orang-orang penting.

“Ada rasa bahagia yang tak bisa saya ucapkan dengan kata-kata. Ini memang menjadi cita-cita saya, menjalin silaturahim yang erat dengan semua pihak terutama dengan masyarakat. Makanya, Alhamdulillah saya dan meliarga sudah bisa menempati rujab ini, mudah-mudahan dengan bisa lebih maksimal lagi kinerja kami untuk melayani masyarakat,” tutur Wabup Hendra Hendra Hemeto.

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar