Ryan Kono Menilai PTSL Sangat Penting untuk Masyarakat Kota Gorontalo

BERITA, GORONTALO241 Dilihat

Laporan : Ifan S. Saluki
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Wakil Wali Kota Gorontalo Ryan Kono menilai Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) ini sangat penting untuk masyarakat Kota Gorontalo.

Sebab menurut dia, dengan adanya PTSL ini masyarakat bisa mendapat kemudahan dalam pengurusan sertifikat tanah. Begitupun dengan kemudahan berusaha.

Hal ini disampaikan Wawali Ryan Kono usai menghadiri pembukaan Sosialisasi Instruksi Presiden No. 2 tahun 2018 tentang Percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap, Rabu (18/01/2023).

“Kalau data tanah masyarakat itu lengkap, maka tentunya izin berusahanya juga akan berjalan dengan baik,” ujar Wawali Ryan Kono.

Lebih lanjut kata Ryan, di Kota Gorontalo sendiri, masih terdapat tiga persen lebih rumah warga yang belum bersertifikat. Hal inipun menjadi PR bagi Pemerintah Kota bersama instansi vertikal BPN Gorontalo.

“Di tahun 2022 kemarin itu, sebanyak 200 sertifikat sudah didistribusikan kepada masyarakat. Tinggal tiga persen ini yang menjadi PR kita bersama,” bebernya.

Dikesempatan itu, Ryan juga mengimbau kepada masyarakat untuk segera melakukan pengurusan sertifikat tanah tersebut.

“Agar ke depan, masyarakat yang belum punya sertifikat itu bisa memiliki sertifikat tanah,” pungkasnya #[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar