Laporan : Hafithro / Editor : YR
JAKARTA [kabarpublik.id] – Wali Kota Jakarta Timur, M. Anwar, meninjau pengalihan lalu lintas, terkait rencana pembuatan saluran, di Jalan I Gusti Ngurah Rai dari depan kantor PMI Jakarta Timur sampai putaran gedung PPP, Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (3/10/2021).
“Tadi malam jam 22.00 WIB, kita mulai menutup Jalan I Gusti Ngurah Rai. Arusnya kita alihkan ke KBT (Kanal Banjir Timur) sama ke Jalan Bekasi Raya, dari Pulo Gadung yang dari arah Jakarta Pusat,” kata Anwar.
Anwar menyebutkan, pengalihan arus tersebut yakni, dari arah Jatinegara dialihkan ke Jalan Pahlawan Revolusi menuju Jalan Basuki Rahmat (KBT), kemudian pengalihan lainnya ke arah Pulo Gadung menuju Jalan Bekasi Raya. Pengalihan tersebut dilakukan agar tidak terjadi kemacetan yang panjang di Jalan I Gusti Ngurah Rai.
Ia menyampaikan, pengalihan lalu lintas tersebut berkaitan dengan pembangunan saluran, dengan pamasangan box culvert berukuran 2,5 x 2,5 meter dan crossing buis beton saluran yang diarahkan ke Kali Phb (Penghubung) Tegal Amba, sehingga diharuskan menutup ruas jalan sepanjang 800 meter lebih, arah Bekasi. Sebab, ruas jalan tersebut akan digali
sedalam 3,5 meter, sementara arah sebalikya (arah Jatinegara) diberlakukan normal.
Ia menyebutkan pengalihan lalu lintas tersebut berlangsung selama 2,5 bulan, yang ditargetkan pembangunan saluran tersebut rampung pada 15 Desember 2021.
“Ada 10 titik pengawasan untuk pengalihan arus ini, agar tidak terjadi crowded (keramaian) atau kemacetan, jadi yang dibuka hanya jalur TransJakarta,” ucapnya.
Anwar menyampaikan, ini merupakan upaya Pemerintah Kota Jakarta Timur, dalam mengatasi banjir di RW 06, RW 09, RW 10, dan RW12, Kelurahan Klender.
Kemudian, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi, mengatakan, pembangunan saluran tersebut menjadi solusi genangan-genangan yang ada di Kelurahan Klender.
“Ini apresiasi upaya Pak Wali untuk mengatasi banjir atau genangan yang ada di sekitar Klender ini. Saya berharap ini nanti pengerjaannya bisa dikerjakannya secara profesional dan betul-betul menjadi solusi atas genangan-genangan di sekitar Klender,” katanya.#KP
Komentar