Ryan Kono Apresiasi Pekan Kreatif di SMPN 1 : Ini Baik Untuk Kembangkan Kreativitas Anak

BERITA, DAERAH, GORONTALO346 Dilihat

Laporan : Ifan Saluki
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Wakil Wali Kota Gorontalo Ryan Kono, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif SMP Negeri 1 Kota Gorontalo dalam menyelenggarakan kegiatan Pekan Kreatif.

Menurut Ryan, kegiatan ini sangat baik untuk memberikan ruang kepada anak-anak agar dapat mengembangkan potensi dan bakat mereka.

“Saya sangat senang melihat semangat dan kreativitas yang ditunjukkan oleh anak-anak tadi. Dan menurut saya, hal ini menjadi langkah positif untuk membentuk generasi yang kreatif dan inovatif,” ujar Ryan Kono, Kamis (18/01/2024).

Dalam Pekan Kreatif yang diadakan di SMP Negeri 1 Gorontalo ini menampilkan berbagai kegiatan seperti teater, marching band, tari-tarian, dan pertunjukan seni dari siswa-siswa berbakat.

Ryan Kono berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus diadakan untuk memberikan dorongan positif dalam menumbuhkembangkan kreativitas anak anak di Kota Gorontalo.

“Saya mengajak semua pihak, baik guru, orang tua, maupun masyarakat, untuk terus mendukung dan melibatkan diri dalam kegiatan-kegiatan yang dapat merangsang kreativitas anak-anak. Ini akan menjadi investasi berharga bagi masa depan Gorontalo,” tandas Ryan Kono.

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar