Doa Bersama Personel Makoopsud II Menyambut HUT TNI Angkatan Udara Ke-76

DAERAH, SULSEL675 Dilihat

Laporan Budi Dako/ Editor:YR

Makassar [kabarpublik.id] – Seluruh personel Makoopsud II melaksanakan kegiatan doa bersama yang merupakan rangkaian menyambut HUT ke-76 TNI Angkatan Udara tahun 2022 yang berlangsung di Makoopsud II, Daya, Makassar, Sulawesi Selatan. Rabu (06/04/2022)

Panglima Komando Operasi Udara (Koopsud) II Marsda TNI Minggit Tribowo, S.I.P. memimpin langsung pelaksanaan doa bersama yang berlangsung di Gereja Rio Rita Makoopsud II. Sementara umat muslim melaksanakan kegiatan doa bersama di Masjid Al Ikhlas Makoopsud II. Sementara yang beragama Hindu melaksanakan doa di ruang yang telah ditunjuk.

Doa bersama ini memohon petunjuk dari Tuhan Yang Maha Esa sebagai ungkapan rasa syukur para prajurit Koopsud II dan PNS sekaligus untuk keselamatan, kelancaran, dan keamanan atas bertambahnya usia TNI Angkatan Udara yang sudah tidak muda lagi.

Pada kesempatan tersebut, Pangkoopsud II Marsda TNI Minggit Tribowo, S.I.P. mengajak kepada seluruh personel Makoopsud II mari kita sambut perayaan ulang tahun TNI Angkatan Udara dengan rasa gembira, suka cita, dan disertai dengan evaluasi kepada diri kita masing-masing apa yang telah kita berikan untuk TNI Angkatan Udara selama satu tahun terakhir ini.

Pelaksanaan doa bersama yang berlangsung di Masjid Al Ikhlas, Gereja Rio Rita, dan ruang yang telah ditunjuk, dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 dengan menerapkan 5M.

Hadir pada kesempatan tersebut, Kaskoopsud II Marsekal Pertama TNI Djohn Amarul, S.A.B., Irkoopsud II Marsekal Pertama TNI Eduard Sri Wisnu Murendro, S.E., Para Asisten dan Staf Ahli Koopsud II serta pejabat lainnya.#[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar