Laporan : Jhen / Editor : YR
SUMATERA BARAT [kabarpublik.id] – Pada hari Selasa, 27 Agustus 2024, MAN 3 Padang Panjang melaksanakan kegiatan penguatan implementasi Kurikulum Merdeka sesuai dengan Keputusan Menteri Agama (KMA) tahun 2024.
Acara ini dihadiri oleh seluruh personil madrasah dan dibuka secara resmi oleh Bapak Kabid Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat, Bapak H. Hendri Pani Dias, S.Ag., M.A., yang mewakili Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat.
Hadir pula Bapak Kepala Kantor Kemenag Kota Padang Panjang, Bapak H. Syafrizal, S.Ag., M.M., yang didampingi oleh Kasi Penmad Kemenag Kota Padang Panjang, Ibu Emi Apriana, S.Ag., M.Pd.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Fasprov (Fasilitator Provinsi) dan Kepala MAN 1 Padang Pariaman, Bapak Amrizon, S.Ag., M.Pd.
Dalam sambutannya, Bapak Kabid Penmad mengharapkan setiap madrasah memiliki brand atau identitas khusus yang dapat menjadikannya pilihan utama bagi siswa. Ia juga menekankan pentingnya peningkatan kemampuan digital madrasah sesuai dengan perkembangan zaman.
Bapak Kakanmenag Kota Padang Panjang, dalam arahannya, menyampaikan bahwa KMA 450 dirancang untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi individu yang berakhlak mulia, demokratis, dan inovatif.
Sementara itu, Bapak Amrizon sebagai narasumber menyatakan pentingnya menjadi guru yang dapat menginspirasi siswa sehingga mampu menghasilkan siswa yang terinspirasi. Ia juga menekankan bahwa KMA 450 memberikan kesempatan kepada madrasah untuk berinovasi sesuai dengan karakteristik siswa.
Pada acara ini, juga diberikan penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi, di antaranya:
- Meriani, S.Ag., M.Ag., Juara1 untuk cabang Hifzil Quran Surat An-Nisa.MTQ kopri Tk Sumbar
- Yunadi Hijrah, S.Pd., Juara 1 cabang Hifzil Quran Surat Ali Imran MTQ kopri Tk Sumbar.
- Trisnanda Wahyuni, S.Pd., sebagai pembimbing pramuka yang telah membawa pramuka MAN 3 Padang Panjang meraih juara tiga kali di tingkat Provinsi Sumatera Barat dan Padang Panjang.
- Mursyidatul Khaira dan Rahmat Alif sebagai pengurus OSIS SMA/MA tingkat Provinsi Sumatera Barat.
- Omar Ghani Al Rahil sebagai Hafizh 17 Juz.
Kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi seluruh warga madrasah untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan prestasi yang lebih baik.
Komentar