GILIRAN TELAGA CS JADI LOKASI SOSIALISASI BAHAYA CORONA OLEH KETUA DEKAB SYAM T. ASE

Laporan : Hidayat Mokambu
Editor : Mahmud Marhaba

KABUPATEN GORONTALO [KP] – Pandemi virus corona masih tetap menjadi kegelisahan setiap masyarakat. Begitu juga dengan para pemangku jabatan yang sampai dengan hari ini tak henti-hentinya melakukan sosialisasi kepada masyarakat betapa bahayanya apabila terpapar virus ini.

Seperti yang dilakukan oleh Ketua Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo (Kabgor) Syam T. Ase yang tak pernah jenuh untuk terus melakukan sosialisasi kepada masyarakatnya.

Setelah kemarin dirinya melakukan sosialisasi di kecamatan Batudaa CS. Kini, dirinya pun kembali melakukan sosialisasi di kecamatan Telaga CS. Melalui media Kabarpublik.id, Syam T Ase menyampaikan harapannya kepada masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan yang telah di tetapkan oleh pemerintah Daerah. Minggu (05/04/2020)

“Harapanya, maklumat ini dipatuhi oleh masyrakat, karna yang dilakukan oleh pemerintah untuk kepentingan masyarakat. Terus jaga dan lindungi diri dan keluarga di rumah.” ucap Syam kepada media kabarpublik.id.

Menariknya, dalam sosialisasi kali ini Syam didampingi beberapa anggota Dewan Kabupaten Gorontalo, diantaranya, Hamka Pakaya, Wisnu Nusi, Rahmad Hasan dan Sekretaris Dewan.

Tak hanya itu, Sosialisasi yang dipimpin oleh Ketua DPRD tersebut turut dihadiri oleh para Camat Telaga CS dan juga Kapolsek Telaga dan Telaga Biru beserta Danramil Telaga.#[KP].

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar