Di Peringatan HUT RI Ke – 76, Ini Pesan Walikota Gorontalo Kepada Pemuda

BERITA129 Dilihat

Laporan : Ifan S. Saluki
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Di momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 76, Walikota Gorontalo Marten Taha berpesan  agar para pemuda harus mempersiapkan diri untuk dimasa yang akan datang sebagai penerus bangsa.

“Pemuda adalah harapan masa depan bangsa. Kalau kita ingin melihat masa depan akan seperti apa, maka tengoklah para pemuda saat ini,” kata Marten Taha kepada awak media, Senin (17/08/2021).

Selain itu, Walikota Marten juga mengajak pemuda untuk tak bosan-bosan belajar dan mengembangkan diri agar dapat berkontribusi untuk bangsa khususnya Daerah tercinta ini yaitu Kota Gorontalo.

“Sebab, secara alamiah para senior-senior akan tergantikan oleh mereka pemuda. Kalau pemuda ini tidak siap maka mereka makin terpuruk dari apa yang dirasakan saat ini,” ujarnya

Oleh karena itu, pemuda harus mampu mempersiapkan diri sejak dini, agar mereka dapat berbuat sesuatu yang terbaik untuk bangsa dan tanah air dimasa yang akan datang. #[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar