Laporan : Risky (Jarber SMSI)
Editor : Mahmud Marhaba
GORONTALO [KP] – Aktivis Mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG) kembali melakukan aksi, dalam aksi ini mahasiswa ingin menyampaikan aspirasi mereka terhadap kezoliman yang terjadi di kampus Merah Maron (UNG).
Mohamad Rivaldi selaku pimpinan aksi sekaligus Koordinator Lapangan dalam aksi ini, Kamis (18/07/2019) pukul 10:30 wita menyampaikan bahwa ada beberapa hal yang disampaikan terkait dengan situasi kampus saat ini.
“Saat ini gejolak yang ada di UNG tidak hanya berada dilingkungan Universitas akan tetapi sudah bergejolak hingga diluar kampus peradaban Uiversitas Negeri Gorontalo. Hal ini yang harus kita ketahui bersama, ada apa sebenarnya yang terjadi di Kampus peradaban ini,” ungkap Rivaldi dalam aksinya.
Beberapa hal yang sempat terungkap dalam penyampaian orasi diantaranya meminta transparansi keberadaan keuangan kampus serta belum tuntasnya Pemilihan Rektor UNG.
Meski ada gejolak sedikit dari aksi ini, dimana akbiat terjadi ketegangan antara mahasiswa dengan pihak security kampus yang menyebabkan kaca pecah, namun situasi berangsur pulih karena masing-masing bisa mengendalikan diri.
Hingga saat ini, aksi masih saja berlangsung dalam kondisi yang aman dan tertib.#[KP/MM]
Komentar