BEREBUT KURSI ‘PANGLIMA’ ASN BOALEMO

BOALEMO340 Dilihat

Laporan : Zulkifli Noho (SMSI Group)

Editor : Mahmud Marhaba

 

TILAMUTA (KP) – Seleksi Terbuka Pengisihan Jabatan Pimpinan Tertinggi Pratama Sekretaris Daerah Kab. Boalemo dilasanakan 9 Maret 2018, pukul 09.00 wita, bertempat di Hotel Grand Amalia Tilamuta, Kabupaten Boalemo.
Pembukaan Seleksi Terbuka Pengisihan Jabatan Pimpinan Tertinggi Pratama Sekretaris Daerah Kab. Boalemo, dihadiri langsung oleh Bupati Kab. Boalemo, H. Darwis Moridu (Bupati Kab. Boalemo), Ir. Anas Yusuf (Wakil Bupati Kab. Boalemo), Prof Dr. Haruf A. Hatu ( Ketua Timsel Pejabat Tertinggi Pratama Sekda Kab. Boalemo) dan Anggota, Isak Liputo (Asisten Administrasi Prov. Gorontalo/ Anggota Pansel), Taufik Kumali (Kadis Perhubkimpraswil dan pertanahan), Sukarni Potutu (Kepala BKD Diklat Kab. Boalemo), Para Kadis dilingkungan Pemda Kab. Boalemo, Para Calon Kandidat Sekretaris Daerah Kab. Boalemo dan para camat se – Kab. Boalemo).
Ketua Timsel Seleksi Calon Seda Kab. Boalemo menuturkan, rekrutmen Calon Sekda Kab. Boalemo ini dilakukan sesuai dengan UU No. 5 Tahun 2014. Yakni tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara No. 13 Tahun 2014, tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi secara terbuka serta PP No. 11 Tahun 2017.
Seleksi ini dimulai dari bulan lalu dengan pendaftar 7 orang, tapi setelah diseleksi administrasi oleh Timsel ada tiga yang tidak memenuhi syarat administrasi sehingga masih tersisa 4 orang calon Sekda Boalemo.
Nantinya Pasnsel diberikan hak untuk menunjuk 3 (tiga) Calon Sekda yang selanjutnya diserahkan kepada bupati Kab. Boalemo untuk dipilih 1 (satu) dan hal itu merupakan hak bupati yang akan menggunakannya.
Makalah yang sudah dibuat oleh calon tidak digunakan oleh pansel, setelah selesai Pansel melakukan tugas ini akan melaporkan ke Gubenur Gorontalo bahwa Timsel telah melakukan seleksi pejabat tertinggi pratama calon sekda Kab. Boalemo dan telah menetapkan 3 (tiga) orang dan telah diserahkan bupati Kab. Boalemo.
Dalam sambutanya Bupati Boalemo mengatakan pelaksanaan seleksi Sekda Boalemo merupakan amanat undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara nomor 13 tahun 2014, tentang tata cara pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka dan PP nomor 11 tahun 2015 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil.
“Pelaksanaan seleksi terbuka ini merupakan konsekuensi terhadap adanya perubahan dan regulasi yang mana penilaian harus melalui uji kompetensi seperti yang dilaksanakan oleh panitia seleksi, karena dengan seleksi terbuka ini kualitas dan kompetensi calon pejabat sekretaris daerah tersebut menjadi lebih baik,” ungkap Bupati Boalemo.
Adapun 4 (empat) orang yang dinyatakan lolos administrasi Calon Sekda Kab. Boalemo diantaranya, Ir. Sunandar Bokings, (Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kab. Boalemo), Yakop Yusuf Musa, S.Sos, MM, ( Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Boalemo), Ir. Rusdin Aminu, (Kepala Bappeda Kab. Boalemo) dan Husain A. Etango, S.Pt, (Asisten Ekonomi Pembangunan Setda Kab. Boalemo)#(KP)

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar