KOMITMEN BIDANG KEAGAMAAN, ADHAN GELAR PPIB, KONTES PUTRA PUTRI ISLAM BERPRESTASI

Laporan : Jaringan Berita SMSI

Editor : Mahmud Marhaba

KOTA GORONTALO [KP] – Kenakalan remaja yang akhir-akhir ini marak terjadi di Kota Gorontalo seperti Miras bahkan Narkoba membuat Adhan Dambea menggelar event religius, bagi milenial Gorontalo, dalam meyalurkan bakat, terpendam melalui Yayasan Al-Adha Gorontalo.

Pendiri Yayasan Al-Adha sekaligus mantan Walikota Gorontalo Adhan Dambea, menyemarakkan suasana keagamaan Gorontalo yang tengah haus dengan kegiatan dan siraman keagamaan.

Kontes PPIB (Putra Putri Islam Berprestasi) ini, dijaman Adhan Dambea sebagai Walikota Gorontalo sangat menggema, dengan dibuktikannya antusiasme peserta yang begitu tinggi. Pasalnya, tak hanya bakat seni yang dilombakan, tapi muatan rohani, seperti mengaji  dan dakwah Islam, menjadi syarat peserta lomba.

Adhan Dambea geram dengan pemerintah yang diberikan kepercayaan oleh masyarakat, yang terkesan hilang dari suasana Gorontalo. Padahal, melalui kegiatan seperti PPIB ini, setidaknya dapat menangkal bahaya penyalahgunaan Narkotika, Miras dan bahkan perkelahian antar kampung, yang belakangan marak.

Salah seorang peserta PPIB asal Boalemo, Abdul Karim Ahmad (21) menuturkan, ia begitu senang dapat menjadi peserta lomba ini, padahal ia merupakan ASN yang bekerja di lapas Boalemo. Ia berharap, pemerintah dapat belajar dan mengikuti langkah yang dicontohkan oleh Yayasan Al-Adha Gorontalo.

Bagi Abdul Karim, dengan ia mengikuti kegiatan PPIB ini, menjadi kebanggaan baginya, dan berharap agar pengalaman yang telah didapatkan ini, akan dipraktekan saat ia bekerja dan berinteraksi dengan warga binaan Lapas Boalemo.#[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar