IAIN Sultan Amai Gorontalo Berlakukan Pembelajaran Tatap Muka

BERITA731 Dilihat

Laporan : Ati Modjo
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Makin menurunnya kasus positif Covid-19, serta turunnya status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di sebagian besar wilayah Provinsi Gorontalo, mendorong Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM).

“Pada prinsipnya, kita di IAIN ini memang sudah siap untuk melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM),” ungkap Rektor IAIN Sultan Amai Gorontalo Zulkarnain Suleman kepada media kabarpublik.id, Minggu (09/01/2022).

Bahkan, Zulkarnain mengungkapkan bahwa pihaknya sudah mempersiapkan segala fasilitas protokol kesehatan bagi para akademisi maupun mahasiswa untuk menunjang pembelajaran tatap muka (PTM) bisa berjalan dengan baik.

“Untuk fasilitas protkes untuk penanganan covid-19 baik pengadaan Hand Sanitizer, alat cuci tangan, dan masker di kampus sini itu juga sudah kita siapkan. Jadi kalau pembelajaran offline ini dilaksanakan maka kita sudah siap,” ujarnya

Untuk itu, dirinya berharap dengan adanya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) ini, para akademisi maupun mahasiswa bisa melaksanakan program ini dengan sebaik-baiknya, namun juga harus tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Semoga perkuliahan tatap muka ini bisa berjalan dengan lancar sebagaimana awalnya sebelum pandemi ini muncul. Dan saya juga mengimbau kepada para akademi dan mahasiswa agar selalu memperhatikan protokol kesehatan,” tandasnya #[KP]

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar