TAHUN INI, PEMPROV KUCURKAN DANA 10 MILYAR LAGI UNTUK SPN BATUDAA

KONTROL187 Dilihat

Laporan : Johan Pakaya/ Aldiyansah
Editor : Mahmud Marhaba

 

GORONTALO (KP) – Pembangunan Sekolah Polisi Negara (SPN) Batudaa Gorontalo kini memasuki tahap persiapan pengresmian. Berbagai persiapan yang dilakukan terkait dengan pengresmian terus digenjot. Hal ini tidak lepas dari peran pemerintah daerah provinsi maupun Kabupaten Kota dalam membantu suksesnya SPN terbesar di wilayah Indonesia Timur.
Kapolda Gorontalo, Brigjen Pol Drs. Rachmad Fudail, MH melalui Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Wahyu Tri Cahyono, S.IK kepada kabarpublikgo.info, Selasa (16/01) mengatakan peran pemerintah daerah menyokong pembangunan SPN sangat berarti dan menjadikan SPN ini bisa difungsikan nanti pada tahun 2018 ini.
Dirinya membenarkan bahwa berbagai bantuan dana untuk pembanguan sarana dan prasaran direalisasikan oleh pemerintah daerah sejak tahun 2017 kemarin. “Dan Alhamdulillah, tahun ini pihak pemerintah provinsi Gorontalo juga mengucurkan dana sebesar 10 milyar untuk pembangunan gedung Auditorium NKRI di kompleks SPN Batudaa,” tegas Wahyu .
Bahkan, pihak pihaknya juga berterima kasih atas realisasi dana tahap II oleh pemerintah daerah Bone Bolango yang sebelumnya tahun 2017 telah mengucurkan dana untuk pembangunan SPN ini.
Rencananya, akhir Januari ini SPN bakal diresmikan oleh Kapolri Jenderal Polisi Tito Carnavian, setelah tertunda akibat padatnya kegiatan yang dilakukan oleh Kapolri. (KP)

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar