Serap Aspirasi Warga dan Pedagang, Hendra Saputra Koniyo Blusukan di Pasar Kamis Tapa

GORONTALO [kabarpublik.id] – Hendra Saputra Koniyo (HSK), bakal calon Bupati Bone Bolango, melakukan blusukan di Pasar Kamis Tapa, pada Kamis (23/05/2024). Kegiatan ini menarik perhatian banyak warga yang sedang berbelanja kebutuhan pokok di pasar tersebut.

Dalam kunjungannya, Hendra terlihat memborong berbagai kebutuhan pokok seperti ikan segar, bawang, cabai, tomat, dan ikan rowa. Setelah memborong berbagai bahan pokok tersebut, Hendra kemudian langsung membagikannya kepada warga yang ada di pasar. Aksi ini disambut antusias oleh masyarakat yang sedang berbelanja.

Tidak hanya membagikan sembako, Hendra juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan para pedagang dan pengunjung pasar. Dalam dialog tersebut, banyak pedagang dan warga yang mengeluhkan harga bahan pangan yang seringkali tidak stabil.

“Melihat banyaknya pengunjung pasar hari ini, menandakan bahwa daya beli masyarakat masih cukup baik. Namun, kita tidak boleh lengah. Saya berharap pemerintah tetap menjaga kestabilan harga pangan agar masyarakat tidak kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujar Hendra.

Kegiatan blusukan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hendra dalam menjalin hubungan yang lebih dekat dengan masyarakat Bone Bolango.

“Melalui kegiatan seperti ini, saya berharap dapat lebih memahami kebutuhan dan harapan masyarakat serta merumuskan kebijakan yang tepat sasaran jika nanti diberi amanah untuk memimpin Bone Bolango,” pungkasnya.

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
1
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar