Sekda Sherman Laksanakan Safari Ramadhan

BERITA, GORONTALO479 Dilihat

Laporan : Serman Tahala
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Untuk lebih mendekatkan pemerintah dengan masyarakat dalam nuansa Ramadhan, Pememrintah Daerah Kabupaten Boalemo gencar melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan seperti sholat traweh bersama dan penyerahan bantuan yang dilaksanakan diseluruh wilayah Kecamatan di Kabupaten Boalemo.(30/3/2023).

Ditemui disela sela kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Dr. H. Sherman Moridu, S.Pd.,MM mengungkapkan Kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin dan wajib dilaksanakan oleh pemerintah daerah walau sempat terhenti sejak pandemi covid-19 melanda. Kegiatan yang tujuannya untuk meningkatkan kualitas ibadah di bulan Ramadan, sekaligus menjalin silahturahmi antara pemerintah daerah bersama pemerintah kecamatan, tokoh agama dan masyarakat sehingga diharapkan pula menjadikan kondisi daerah kita nyaman dan kondusif.

Pada kesempatan itu juga saya mengingatkan kepada seluruh jama’ah/masyarakat untuk tak lupa untuk membayar zakat, karena zakat juga merupakan ibadah yang wajib untuk setiap umat muslim, Begitu kewajiban untuk membayar pajak, membayar pajak bagi yang wajib pajak berarti telah berkontribusi secara tidak langsung untuk pembangungan daerah ini dan demi peningkatan kesejahteraan masyarakat yang telau diatur dan tertuang dalam APBD, termasuk untuk membantu pembangunan sarana dan prasana tempat ibadah melalui proposal yang telah diajukan ke pemerintah daerah.

Diketahui kegiatan ini diikuiti oleh beberapak pimimpan opd yang bagi dalam dua Tim 1 dan 2, yang dimana setiap usai sholat trawih berjamaan akan dirangkaikan dengan penyerahan bantuan secarq simbolis oleh pemerintah daerah berupa Dana Hibah untuk sarana dan prasarana ibadah, serta bantuan bantuan paket Ramadhan untuk penerima manfaat yang bersumber dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Boalemo.

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar