Laporan : Adi / Editor : YR
MALUKU UTARA [Kabarpublik.id] – SMK Negeri 2 Kota Ternate pada tanggal 14 Desember bakal melaksanakan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Ganjil tahun pelajaran 2024-2025, yang akan diikuti oleh siswa kelas X dan kelas XI
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMK Negeri 2 Kota Ternate, Udin Rajabesy katakan, berdasarkan kalender pendidikan pelaksanaan Asesmen itu pada 2 Desember, karena SMK PK dan sebagainya maka ASAS pada 14 Desember.
“Untuk soal tinggal menunggu dari guru-guru untuk diinput ke dalam sistem Computer Based Test atau CBT, karna Asesmen ini menggunakan sistem online,” ucapnya saat dikonfirmasi media ini di sekolah pada Rabu (4/12/2024) kemarin.
Peserta yang akan mengikuti kegiatan tersebut Udin menyebut, siswa kelas X kurang lebih sebanyak 315 orang, dan kelas XI sebanyak 300 orang lebih. Sementara kelas XII mereka akan mempresentasikan laporan hasil PKL.
Dikatakan, karena itu sebagai nilai semester. Jadi saat ini mereka sedang melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di dunia industri. Selain itu, Asesmen ini dilaksanakan dua shift, yaitu pagi dan siang dengan menggunakan 20 kelas.
Udin menyebut, jumlah pengawas yang akan mengawasi proses jalannya Asesmen nanti sebanyak 27 orang dari internal sekolah. Menjelang kegiatan tersebut diharapkan siswa terus giat dalam belajar, dan menjaga kesehatan
“Agar dapat mengikuti Asesmen atau seluruh mata pelajaran yang akan diujikan pada tanggal 14 Desember nanti sehingga dapat memperoleh nilai yang baik, sebab itu adalah penentuan untuk naik kelas atau pindah kelas,” kata Udin.
Komentar