Puskesmas Saritani Kecamatan Wonosari Laksanakan Jambore Kader Posyandu

BERITA, DAERAH, GORONTALO506 Dilihat

Laporan : Serman Tahala
Editor : YR

GORONTALO [kabarpublik.id] – Puskesmas Saritani Kecamatan Wonosari bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo melaksanakan Jambore Kader Posyandu, Senin (20/11/2023).

Ajang ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur kemampuan kader posyandu dalam penyelenggaraan posyandu di wilayah kerja Puskesmas Saritani Kacamatan Wonosari.

Kasie Promosi Kesehatan Ramin Abas, S.Km.,M.Km, dalam kesempatan mewakili Kepala Dinas Kesehatan Boalemo, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya Jambore Kader Posyandu ini.

Menurut Ramin, Jambore Kader ini menjadi ajang untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada Kader Posyandu, guna dapat berperan lebih aktif dan efektif dalam upaya pencegahan stunting.

“Lewat Jambore ini, diharapkan bisa menjadi motivasi para Kader Posyandu dalam melaksanakan kegiatan Posyandu,” ujar Ramin Abas.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Puskesmas Saritani I Made Kuat, S.Km.,MM. Dimana ia berharap Jambore posyandu ini bisa menjadi sarana komunikasi dan informasi bagi para kader posyandu.

“Keberadaan kader sangat penting dan strategis dalam mewujudkan keluarga sejahtera lahir dan batin, dengan memberikan penguatan dalam berbagai bidang,” ucap I Made Kuat.

Dalam jambore tersebut, berbagai jenis lomba seperti menyiapkan dan menyajikan makanan bergizi untuk balita dan ibu hamil dari bahan makanan lokal, lomba simulasi lima tahap pelaksanaan posyandu, lomba penyuluhan kesehatan, lomba cerdas cermat, yel yel dan lomba senam CTPS (Cuci Tangan Pakai Sabun) turut ditampilkan.

Untuk peserta Jambore sendiri, berasal dari kader posyandu balita dan kader P2P di wilayah kerja Puskesmas Saritani. Masing masing peserta berjumlah 10 orang kader yang berasal dari Desa Saritani dan Desa Pangea.

Apa Reaksi Anda?
+1
0
+1
0
+1
3
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Komentar