Laporan : Tim Kabar Publik (JMSI), Editor : Mahmud Marhaba
GORONTALO [KP] – Pucuk pimpinan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) diserahterimakan dari pejabat lama Komjen Pol Suhardi Alius kepada pejabat baru Irjen Pol Boy Rafli Amar.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) saat ini, Irjen Pol Boy Rafli Amar dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Rabu (06/05/2020) pukul 09.30 WIB.
Diketahui, jabatan Kepala BNPT dijabat Komjen Pol Suhardi Alius sejak Juli 2016.
Sebelum menjabat Kepala BNPT, Irjen Pol Boy Rafli Amar ditunjuk menjadi Wakil Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri (Wakalemdiklat). Jabatan itu ia emban sejak Agustus 2018. Tahun sebelumnya, tepatnya pada April 2017, ia mulai menjabat sebagai Kapolda Papua. Jabatan Kapolda juga pernah diembannya untuk wilayah Banten kurang lebih dua tahun yaitu pada Desember 2014-April 2016.
Boy Rafli pernah menjabat selaku kepala Divisi Humas Polri. Bahkan, dirinya tercatat sempat menjadi Kabid Humas Polda Metro Jaya yang kemudian menjadi Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri dan diikuti dengan jabatan berikutnya sebagai Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri.
Boy Rafli yang menyandang
gelar Doktor di bidang ilmu komunikasi dari Universitas Padjajaran Bandung itu diharapkan
mampu membawa BNPT lebih baik.
Pengurus FKPT Gorontalo Periode 2020-2022 dibawah kepemimpinan Prof. DR. Ani M. Hasan, M.Pd menyambut baik atas rotasi ditubuh BNPT. Ini tentunya akan menambah semangat kinerja FKPT di daerah.
Ucapan selamat pun disampaikan oleh Pengurus FKPT provinsi Gorontalo kepada pejabat lama Komjen Pol Suhardi Alius dalam memberikan arahan serta pembinaan FKPT di Gorontalo. Komjen Pol Suhardi Alius kini dipercayakan dalam jabatan sebagai Analis Kebijakan Utama Mabes Polri.
Sejak dilantik menjabat Ketua FKPT Gorontalo, Prof. Ani Hasan didampingi oleh beberapa personil dalam satu kesatuan di Gorontalo diantaranya, Nur Sy. Bone, S.Psi sebagai Wakil Ketua/Bendahara, sementara jabatan Sekretaris diemban Deddy Palyama, SE, serta dibantu oleh 5 Kepala Bidang yakni Kabid Penelitian diduduki oleh Dr. Lukman AR. Laliyo, Kabid Agama dipercayakan kepada Dr Arten Mobonggi, sementara Kabid Pemuda dipegang Dr. Muchtar Achmad dan Kabid Perempuan dipercayakan kepada Dr. Talha M. Dangkua.
FKPT Gorontalo juga dilengkapi dengan 3 staf Satgas yakni Satgas Admin oleh Kasim Maliu, Satgas IT dipercayakan kepada Indra Samaun dan Satgas Keuangan oleh Udin Nadjamudin.
Ketua FKPT Gorontalo, Prof. DR. Ani. M. Hasan. M.Pd berharap agar dengan pejabat baru dibawah kepemimpinan Irjen Pol DR. Boy Rafli Amar kinerja FKPT Gorontalo lebih baik dari tahun sebelumnya.
“Dengan komposisi di FKPT Gorontalo, kita berharap berbagai program yang telah ditetapkan akan berjalan sesuai target yang ada,” harap Ketua FKPT Gorontalo, Prof. Ani Hasan kepada media kabarpublik.id Rabu (06/05/2020).#[KP]
Komentar