Laporan : Rijali (JMSI), Editor : Mahmud Marhaba
MAYBRAT [KP] – Sebagai langkah peduli kemanusiaan ditengah pandemi Covid yang mewabah berbagai daerah, termasuk Maybrat. Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Maybrat Gelar Rapat Persiapan (GRP) Distribusi Logistik untuk meminimalisir kebutuhan masyarakat dampak Covid.
Wakil Ketua Bidang Komunikasi dan Publikasi, DPD Partai NasDem Kabupaten Maybrat, Yonas Yewen, A. Md.Tek menjelaskan, rapat persiapan Distribusi Logistik yang digelar Partai NasDem sebagai peduli kemanusiaan di empat Dapil.
“Dari empat dapil itu terdiri dari Dapil Aifat Raya, Atinyo Raya, Ayamaru Raya dan Yumasssesss Raya,” tutur Yonas kepada Media ini, melalui WhatsApp pribadinya, Senin (11/05/2020).

Ia menuturkan, bantuan Logistik yang akan dibagikan terdiri dari bantuan DPW Partai NasDem Provinsi Papua Barat, Anggota DPR RI Dapil Papua Barat dari Partai NasDem dan Bantuan DPD Partai NasDem Kabupaten Maybrat sebagai bentuk kepedulian partai NasDem kepada Rakyat di Kabupaten Maybrat pasca Covid-19.
“Bantuan peduli kemanusiaan dari sumber bantuan oleh Ketua DPW Partai NasDem Papua Barat Dominggus Mandacan, Anggota DPR RI Dapil Papua Barat dari Partai NasDem Rico Sia dan DPD NasDem Kabupaten Maybrat, Paskalis Kocu, Agustinus Tenau, Yonas Yewen dan Naftali Kambu”, jelas Ketua Fraksi NasDem DPRD Kabupaten Maybrat dan juga sebagai Anggota Banggar DPRD itu.
Lanjutnya, Rapat tersebut telah gelar di Kampung Jitmau, Distrik Aitinyo Raya, Sabtu (09/05/2020) dengan agenda persiapan distribusi Logistik ke 4 Dapil di Kabupaten Maybrat.
Turut hadir Ketua Dewan Pakar Albert Jitmau., SH, MH., Ketua Dewan Pembina, Drs. Paskalis Kocu, M. Si., Ketua DPD, Agustinus Tenau., S. Sos, M. Si., Ketua Fraksi NasDem DPRD Yonas Yewen., A. Md.Tek., Sekretaris DPD Agustinus Safkaur, A. Md.Kom., dan Seluruh Pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Maybrat.#[KP]
Komentar