Laporan : Tim Kabar Publik
Editor : Mahmud Marhaba
GORONTALO (KP) – 1 Ramadhan yang dimulai pada hari ini, tanggal 17 Mei 2018 dimaknai secara khusus oleh Ketua DPD Partai Demokrat Gorontalo, Gusnar Ismail.
Bagi Gusnar, di tengah ributnya soal teror yang dikaitkan dengan Islam, maka persoalan ini harus bisa dicounter dengan momen Ramadhan. “Melalui Ramadhan 1439 H kita buktikan, bahwa Islam agama Rahmatan Lil Alamiin, tidak benar kita mendorong kekerasan dan aksi teroris,” ungkap Gusnar Ismail.
Mantan Gubernur Gorontalo tersebut juga menghimbau agar Masyarakat Gorontalo harus bisa menjadi daerah percontohan bahwa Islam agama yang mendorong perdamaian dan kasih sayang. Baginya, Serambi Madinah adalah icon yang harus dibuktikan dalam keseharian kita.
“Semua kita merasakan, bahwa di Bulan Ramadhan, Gorontalo selalu memiliki nuansa khusus dan kental. Suasana kekerabatannya begitu kuat, ditambah acara-acara sosial-keagamaan yang hanya ada di bulan Ramadhan. Sehingga ini menjadi modal sosial kita agar kerukunan dan kebersamaan di bulan Ramadhan harus tetap terjaga,” ungkap Gusnar.#(KP)
Sebagai orang yang digadang calon kuat anggota DPR RI, Gusnar berpesan agar bulan Ramadhan harus dimanfaatkan oleh semua pihak untuk mendekatkan diri pada Yang Maha Kuasa. Bahwa didalamnya terdapat tahapan politik pemilihan Kepala Daerah di dua wilayah, tidak harus mengurangi hikmadnya berpuasa.
“Harus tetap sholat Lima waktu, tadarus Al-Quran jalan terus, dan tali silaturahim harus dijaga. Pokoknya kita buktikan bahwa di Bulan Ramadhan ini Islam di Gorontalo terasa spesial,” pungkasnya.#(KP)
Komentar