Laporan : Sugiarto (JMSI)
Editor : Mahmud Marhaba
BREBES [KP] – Ini adalah bentuk kegiatan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 yang dianggarkan dari Dana Desa di Desa Cikuya Kecamatan Banjarharjo Kabupaten Brebes di bawah pimpinan Sekod selaku Kepala Desa.
Sekod, dengan menggunakan dana desa membentuk 4 Posko pencegahan Covid-19 yang dihadiri H. Warto, SP selaku Camat Banjarharjo, Ketua BPD, BabinKantibmas, Gugus Tugas Desa bersama Toga, Tomas, Karang Taruna Desa Cikuya.
4 Posko yang dibentuk berada di setiap jalan Raya yang akan masuk ke Desa yakni Posko 1 Dukuh Kopi Desa Cikuya, Posko 2 Dukuh Nanggerag Desa Cikuya, Posko 3 dukuh Cariang Posko 4 Dukuh Cikuya,
Disetiap Posko dikomandoi oleh Kepala Dusun (Kadus) bersama Tugas Gugus Desa Karang Taruna yang telah dibekali secara medis/ kesehatan untuk menjalankan tugas.
Warga juga membuat bahan disinfektan serta mengaplikasikan yang benar dan terstruktur, bersatu membantu dengan ikhlas demi penanganan pencegahan penyebaran Covid19 kepada Warga yang baru datang/ mudik dari luar kota/ luar negeri .
Setelah di disinfektan warga mendapat penjelasan mengisolasikan diri di rumah selama 14 hari, dan bila ada keluhan segera melapor/ telpon/ WA ke Gugus Tugas Desa atau Linsek Puskesmas terdekat.
Dengan memohon doa Kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa semoga bangsa Indonesia diselamatkan dan segera lepas dari permasalahan Covid 19, sehingga kita semua tetap sehat dan kuat bisa beraktipitas seperti biasa.
Kepala Desa Cikuya Cekod saat ditemui dikantornya Jum’at (03/04/2020) kepada wartawan kabarpublik.id mengatakan bahwa pihaknya selalu siaga sebaik-baiknya guna pencegahan penyebaran Covid-19. Harapannya khususnya warga masyarakat Desa Cikuya bisa aman dan terhindar dari Covid-19.#[KP].
Komentar